Our Feeds

Recent Posts

Minggu, 17 November 2013

Unknown

Linux OpenSUSE


Pengenalan openSUSE
OpenSUSE merupakan salah satu distro Linux yang populer buatan dari negara Jerman. OpenSUSE sebelumnya bernama SUSE Linux dan SuSE Linux Professional dikembangkan oleh perusahaan yang bernama Novell, Novell merupakan anak perusahaan daru Suse Linux GmbH (Software-und System-Entwicklungsgesellschaft mbH). Suse Linux ini merupakan turunan dari distro Linux lainnya yaitu Slackware yang telah diterjemahkan dari bahasa Jerman.
Ada 2 distro SUSE Linux yang saat ini masih aktif yaitu :
SUSE Linux Enterprise : Distro ini lebih mengutamakan pada pengguna-pengguna kalangan bisnis dan perusahaan-perusahaan besar. SUSE Linux terdiri dari 2 paket yaitu :
  • SLES (SUSE Linux Enterprise Server)
    Paket ini mengutamakan sistem operasi berbasis server untuk suatu perusahaan.
  • SLEB (SUSE Linux Enterprise Desktop)
    Paket ini mengutmakan sistem operasi berbasis desktop untuk suatu perusahaan.
openSUSE : merupakan distro Linux yang dikembangkan oleh komunitas openSUSE yang disponsori oleh Novell dan mengutamakan untuk pengguna pribadi atau rumahan.
Sejarah openSUSE
Sejarah SUSE dimulai pada tahun 1990-an dimana belum banyak pengguna yang memiliki internet untuk memiliki Linux, jadinya S.u.S.e GmbH mengumpulkan disket-disket yang berisi data Linux kurang lebih sebanyak 50 disket yang dapat dibeli. SUSE di pasarkan oleh Suse GmbH yang instalasinya menggunakan bahasa Jerman. Pada versi ini Suse masih bergantung pada Slackware. Namun mulai versi yang ke 1.0 Suse mulai menggunakan CD pada tahun 1994 tidak lagi menggunakan disket.
Pada tahun1996 Suse sudah mulai terlepas ketergantungannya dari slackware yang bernama Suse Linux versi 4.2. Penomeran versi ini sempat mengalami kontroversial karena langsung memberikan versi 4.0 melainkan bukan versi 1.1. Hal ini karena angka 42 merupakan “jawaban dari segala pertanyaan terhadap segala pertanyaan”. Pada versi ini distribusinya sudah menggunakan 3 keping 3 CD disertai sebuah Live-Filesystem.
Veri 4.2 mengalami peningkatan penjualan yang sangat tinggi hingga sampai saat ini versi yang ke 12.2. Untuk maskot dari SUSE menggunakan gecko (toket) namun maskot aslinya merupakar seekor kameleon.
Seri openSUSE Mulai dari 3 Edisi Terakhir
  • openSUSE 11.4 rilis tanggal 10 Maret 2011
  • openSUSE 12.1 rilis tanggal 16 November 2011
  • openSUSE 12.2 rilis tanggal 5 September 2010
  • openSUSE 12.3 direncanakan akan rilis bulan  Maret 2013
System Requirements
openSUSE 12.2 sudah sepenuhnya support dengan hardware komputer 32-bit (i586) dan 64-bit (x86-64).
  • CPU: Intel Pentium 4 ; 2.4 GHZ atau CPU AMD64
  • RAM : 2 GB
  • HDD : 5 GB untuk rekomendasi yang paling standar
Jika anda ingin memiliki openSUSE ini anda dapat mendownload di situs resminya secara gratis atau di beberapa link mirror yang tersedia di www.opensuse.org

Subscribe to this Blog via Email :
Previous
Next Post »